Hey, lama tak berjumpa, sudah lebih dari 20 hari ya, walau liburan aku tetap tidak bisa menyempatkan diri untuk duduk manis didepan laptop sembari mengupdate blog tercinta ini. Dan.. sekali lagi, aku ingin membahas tentang dunia per-onepiece-san.
Oh iyaa, ini masih #IMO loh yaa, tentu saja yang namanya pendapat pribadi ada dari kamu yang tidak setuju.
Seiring dengan berjalannya waktu, kita telah mengetahui bahwa saat memasuki New World, kelompok topi jerami tidak akan beranggotakan 9 awak kapal saja, pasti akan ada tambahan anggota baru. Bahkan pasca time skip, lebih tepatnya berpuncak saat di Dressrosa, banyak sekali yang mengatakan bahwa akan ada anggota baru bajak laut Topi jerami, dan Pada dasarnya kita semua punya masing-masing kandidat, bukan? kampanye keras dimedia sosialpun menjadi isu trending topik yang tak kalah apik, nama-nama baru bermunculan keras di sosmed, seperti #puddingfornakama, #carrotfornakama , atau #kinemonfornakama.
Tapi, dari nama-nama yang berjejeran itu, Caesar Clown dan Jinbe merupakan kandidat yang paling cocok dan menjadi yang teratas dari mereka semua.
Lalu siapa sih Caesar Clown itu? FYI, Caesar Clown adalah antagonis utama pada cerita one piece, lebih tepatnya pada alur cerita di punk hazzard. Ia adalah mantan rekan ilmuwan Dr. Vegapunk dan sangat terobsesi dengan penelitian-penelitian yang gila, ia juga merasa jauh lebih hebat dari Vegapunk itu. sehingga ia berkhianat dan membuatnya membelot dari payung pemerintah dunia, dan berencana mengemukakan senjata pemusnah massal. akibatnya, ia menjadi buronan paling dicari di New World.
Dan yah, memang.. Aku gak mengerti kenapa banyak yg mau Caesar Clown menjadi next crew Topi Jerami. Bahkan sudah dikasih yg lebih pasti sekaliber ksatria lautan. Ya, siapa lagi kalau bukan jinbe yg di alur Whole Cake memberikan bantuan yg begitu loyal terhadap mugiwara dkk, masih juga pilih Caesar Clown Baka itu.
Lalu siapa itu Jinbe? diriwayatkan bahwa Jinbe merupakan
salah satu karakter dari ras manusia ikan di serial ini, ia mantan shicibukai, sekaligus kapten dari bajak laut matahari. Dan sebagai protagonis murni, tentu paman tambun ini memiliki sikap melindungi terutama bagi pulau Gyojin dan penduduknya, ia rela kehilangan gelar sichibukai dan dipenjara di Impel Down daripada harus berperang dengan Shirohige yang sangat berjasa dengan pulau asalnya itu.
Yah, dilihat dari perkembangan manga maupun karakter Jinbe
itu sendiri. Jelas, Jinbe merupakan kandidat paling mumpuni untuk
bergabung sebagai kru (bahkan malahan udah bergabung sebagai kru). Lihat
saja, Di Whole Cake baru-baru ini, ia jelas mempermalukan Bigmom secara
terang-terangan untuk meninggalkan aliansi yonkou itu, dan memantapkan
hatinya untuk menjadi nakama resmi kelompok topi jerami. Morgan bahkan telah menyatakan bahwa hal tersebut akan menjadi berita heboh.
Kembali lagi ke Caesar Clown, ia adalah orang yg jahat, ya walaupun enggak bengis kayak crocodile ataupun Hody jones yang memang pembawaan karakter mereka seperti itu. Karna Caesar Clown dibalut sifat sok kejam dan penakutnya. Isi hatinya juga nggak pernah baik. Gak ada satupun kebaikan yang dia lakukan,selain hanya karna akibat dari sebuah' ancaman' atau niatan 'aji mumpung.'
Dan kamu mau berdalih, jadi kru topi jerami harus berasal dari sosok protagonis? Nico Robin dan juga Franky juga dulu berawal dari sosok antagonis kok bagi kelompok topi jerami?
Yah memang.. tapi Nico Robin berkali-kali juga telah membantu kru topi jerami terkhusus sang kapten Luffy di dalam perjalanan peran antagonisnya. Bisa dibilang, ia bukanlah sosok antagonis yg benar-benar antagonis.. Ia hanya main aman berlindung dibawah shicibukai Crocodile saja.. Kenyataannya memang begitu.
Pertama, Nico Robin membantu Luffy dkk dengan memberi Eternal Pose Nanimonaishi, untuk memberikan jalan potong tercepat ke kerajaan Alabasta dalam rangka mengantar Putri Vivi daripada harus transit dulu ke Little Garden. Yah hanya saja dengan kebodohan kapten baka itu dia seenaknya memecahkan kompas Grandline itu, membuatnya dihajar habis-habisan oleh Nami..
Kedua, Robin menyelamatkan Luffy dari Kuburan pasir hisap yang dibuat oleh Crocodile di sebelah barat kota.. kalau tidak salah namanya kota Rainbase.
Robin memberikan penawar racun pada Luffy yg telah terkena racun hook'nya Crocodile waktu pertarungan habis-habisan dibawah tanah menghajar Crocodile tersebut.
Dan.. masih banyak lagi..
Franky pun juga begitu, ia bukanlah antagonis yang benar-benar antagonis. Hanya saja si Ussop saja yg lagi sial bertemu dengannya, dan membuat uang 200 juta belly lenyap seketika.
Awalnya dia mengira bajak laut Topi jerami sama seperti bajak laut pada umumnya, jahat, bengis, makanya dia tampak begitu jahat kepada kelompok topi jerami kala itu. Tapi setelah dia mendengar banyak cerita dari beberapa kru topi jerami melalui aneka kejadian yang menimpanya, ia pun mulai menaruh respek kepada kapten bodoh itu..
Pertama, Ussop menceritakan pada Franky tentang konfliknya dengan kapten Luffy mengenai masalah keberlangsungan pelayaran Going Merry. Ussop tidak ingin menduakan Going, walau going sudah tak sanggup lagi untuk berlayar, egois memang..
Kedua, Di perjalanan Kereta air(?) Puffing Tom menuju Ennies Lobby, Nico Robin bercerita pada Franky tentang kesedihan hatinya bila suatu saat kelompok Topi jerami akan berhadapan dengan bahaya karna kehadiran dirinya dalam bajak laut itu, karna memang ia merupakan buronan berbahaya yg paling dicari. Ia akan selalu diincar oleh Admiral bahkan sekelas agen chipper pol. Dan, Robin tak ingin itu terjadi, sehingga dia berkorban untuk menjauh dari mereka. Dan juga, sebagai jaminan bagi kelompok topi jerami agar terbebas dari kota water 7 keluar hidup-hidup. Karna jika tidak, pulau tersebut akan dibombardir oleh serangan Buster Call.
Mendengar itu semua, Ia akhirnya tau mereka bajak laut hangat karena semua kru saling percaya satu sama lain bahkan hingga rela mati demi temannya, sehingga hatinya pun luluh sampai menangis tersedu-sedu seperti sifat supernya yg sekarang.
Dan diapun akhirnya berjuang keras melawan anggota-anggota organisasi pemerintah dunia - CP, agar kru topi jerami dapat menyelamatkan temannya Nico Robin. Nah, disini terlihat, baik Nico Robin maupun Franky karakter protagonis didalam diri mereka itu ada.
Sedangkan Caesar Clown? apa niat baiknya? selain gak dipencet-pencet jantungnya itu peduli apa dia sama kru topi jerami? ia membantu kabur dari kapal bigmom dilepas pantai Dressrosa, atau menghajar kawanan ikan petarung di jembatan menuju Greenbit, naik keatas pulau Zou, dan masih banyak lagi. Bantuan dia selama ini tak lebih bagai hasil 'sapi perah'. Dengan kata lain, ia hanya dipaksa, keharusan dia membantu kru topi jerami untuk kabur dari Bigmom karena dia juga 'aji mumpung' mau kabur dari mama besar itu karna tak bisa mempertanggung jawabkan Proyek Giant Human'nya yonkou itu. Sebab Caesar Clown (yg selanjutnya akan saya singkat menjadi CC) tidak bisa menggunakan Haki (terkhusus haki busho) bagaimana cara dia kabur dari monster-monster semacam petinggi Yonkou di Dunia Baru yang nyaris mereka semua merupakan para pengguna Haki? bullshiit! apalagi dia logia, makanan empuk bagi busho user.
Makanya dia mengambil kesempatan dalam kesempitan. Dalam rencana pembunuhan Yonkou Bigmom yang dilakukan aliansi Tank api-Topi jerami. Karna jelas kru Topi jerami terkhusus Luffy dan Sanji adalah pengguna haki. Maka dengan kemampuan mereka dapat menahan armada anak-anak Bigmom untuk sementara waktu, pikirnya.
Jadi intinya, dari pergerakan hati terkecilnya sekalipun, CC tidak pernah ada niat untuk membantu kelompok topi jerami. Gimana mau ada niat, dia aja masih mendendam dengan kelompok Topi jerami, Laboratorium'nya punk hazzard dihancurin, dia dibuat bonyok oleh Luffy, bos nya si Doffy bonyok juga dibuat Luffy, jantungnya dimain-mainkan.
Pun sepertinya, Nyaris seluruh kru topi jerami sangat membenci CC, terlebih Nami.. yg saat insiden Punk Hazzard dulu menjadikan tumbal anak-anak yg tidak bersalah, Luffy sepertinya juga begitu..
Maka ku pertegas! 'tidaklah pantas CC jadi next crew topi jerami!'
Kalau jinbe... oh ini jangan ditanya! ini betul-betul sosok yg jadi panutan bagi kelompok topi jerami.
Jinbe itu kuat.. jelas, kelasnya shicibukai ! ia pun juga merupakan orang yg pemberani, buktinya Soul Vocal Bigmom gak ngefek, ditambah lagi.. ia nekad keluar dari shicibukai karna memberontak angkatan alut tidak boleh perang dengan shirohige.
Ia pun juga merupakan orang yg tegas, cocok untuk menjadi menthor dan ahli strategi dan negosiasi ulung, buktinya topi jerami dan Firetank dapat beraliansi karna ulahnya. Iapun juga bijaksana, dihormati di Fishman Island.. dan juga... loyal terhadap kelompok.
Selain itu, pengalamannya pun sudah banyak: jadi komandan pasukan tentara ryuugu, kapten kapal bajak laut matahari (menggantikan Fisher Tiger), jadi bajak laut aliansi yonkou shirohige, tahanan level 6 yg jadi salah satu suksesor pelarian besar-besaran di Impel Down.
Ia pun ikut perang dengan Marineford.. Banyaklah pokoknya, jadi penasehat dan Ahli strategi tempur bagi kelompok Topi Jerami, dia orang yang sangat pantas! ditambah lagi, musuh Luffy kedepannya adalah Para Yonkou dan juga petinggi-petinggi angkatan laut, dibutuhkan orang yg berpengalaman untuk memperkuat tim. Dia benar-benar orang yg sangat pantas!
Terlebih-lebih adalah.. perannya dalam keadaan sosok sang kapten Luffy saat ini, sangatlah berjasa..
Jinbe adalah satu-satunya sosok yang sangat 'mati-matian' demi melindungi Luffy dari kebengisan Akainu di perang besar Marineford dulu. Bahkan ia merelakan perutnya bolong kena tinjuan magma akainu demi melindungi sang kapten.
Jinbe secara tidak langsung ayah sekaligus wali bagi para kru Luffy kala itu (mereka lagi gak ada disana karna diterbangkan oleh kuma) dalam memberikan support moril bagi Luffy agar dia dapat bangkit dari keterpurukan dan dapat menerima kenyataan kematian kakaknya, Ace.
Lagi, jinbe menjadi nyawa bagi Luffy ketika satu-satunya manusia ikan yang bersedia mendonor darahnya pada Luffy ketika ia sekarat hampir mati karna kehabisan darah sehabis bertarung melawan Hody Jones. Sehingga secara tak langsung, darah Jinbe sudah mengalir di nadi Luffy.
Lagi-lagi Jinbe ! Dia juga membebaskan Luffy dan Nami dari kurungan buku Mont'Dor. Dan secara tidak langsung lagi, menyelamatkan Luffy dari kenekatannya mau memutuskan tangannya karena tak bisa bebas dari jeratan paku yg menahan tangannya dipenjara buku, yg membuat Nami menangis menjerit karena itu.
Lalu, calon nakama yg mana lagi yg harus kamu percaya?
Pokoknya, segeralah Jinbe memainkan perannya sebagai Nakama di kelompok Topi Jerami ! bukan CC baka !
Dan.. semoga saja Jinbe keluar dari Whole Cake hidup-hidup, tidak ada pengorbanan sama sekali, seperti yang dilakukan Bon-chan saat di Impel Down dulu..Semoga aja, ya..